Eranasional.com – Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengingatkan kepada masyarakat agar memilih calon kepala daerah yang baik pada Pilkada serentak, Rabu (09/12/2020).

“Berikan pilihan saudara dalam memilih pemimpin yang baik,” katanya, dalam keterangan yang diterima Eranasional.com.

Mahfud mengatakan, pilihan masyarakat akan berdampak pada baik tidaknya daerah kedepan. “Gunakan hak pilih dengan baik,” tambahnya.

Pada pemilihan, Ia juga terus mengingatkan agar tetap mematuhi protokol kesehatan. “Pakai masker, jaga jarak, cuci tangan dan ikuti prokes yg ditetapkan KPU,” lanjutnya. (Nur Cahyono)