BEKASI, Eranasional.com – Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy menyebut puncak arus mudik Lebaran 2023 yang melintasi Tol Jakarta-Cikampek (Japek) telah terjadi pada Rabu (19/4/2023) malam. Jumlah kendaraan pemudik yang melalui Tol Japek meningkat jika dibandingkan periode mudik Lebaran tahun sebelumnya pada periode yang sama.
“Penumpukan arus mudik di beberapa titik yang beberapa tahun lalu terjadi, sekarang bisa teratasi dengan penambahan fasilitas dan tata kelola yang lebih cermat. Kemudian untuk arus mudik mengalami kenaikan dari semula 135.000 (kendaraan) tahun lalu sekarang menjadi 163.000 (kendaraan),” kata Muhadjir saat meninjau arus mudik Lebaran di Command Center PJR Korlantas Polri, Km 29 Tol Jakarta-Cikampek, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (20/4/2023).
Muhadjir mengatakan arus mudik saat ini sudah ada kecenderungan melandai. Untuk itu, Muhadjir meminta masyarakat yang melakukan perjalanan mudik agar tetap mengutamakan keselamatan.
Sementara itu, Dirgakkum Korlantas Polri Brigjen, Aan Suhanan menjelaskan, meski puncak arus mudik telah terjadi pada Rabu (19/4/2023), namun masih tersisa 20% masyarakat yang belum melakukan perjalanan mudik.
“Masih ada sisa pemudik, kalau hitung-hitungan kami dan Jasa Marga, masih ada sekitar 20% lebih sisa masyarakat yang belum mudik. Sisa waktu dua hari lagi untuk mudik, tanggal 20 April dan 21 April 2023, masih sekitar 200.000-an (kendaraan). Artinya setiap harinya ada sekitar 105.000 kendaraan per hari kalau dibagi dua hari. Kalau bagi tiga hari lagi, lebih kecil lagi angkanya. Artinya nanti malam, tidak sebanyak kemarin prediksinya,” jelas Aan.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan