LRT Jabodebe. (Foto: Ist/Dok Kemenhub RI)

JAKARTA, Eranasional.com – Mulai Senin (28/8/2023) pukul 14.00 WIB, masyarakat sudah bisa menggunakan moda transportasi LRT Jabodebek. Jam beroperasinya dari pukul 05.00 WIB sampai dengan 20.00 WIB.

“Jam operasional LRT Jabodebek dimulai pukul lima pagi sampai dengan delapan malam,” kata Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Muhammad Risal Wasal di Stasiun LRT Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Senin (28/8/2023).

Kata dia, nantinya dalam setiap harinya, LRT Jabodebek bisa melayani 467 perjalanan. Tapi, hal itu dilakukan secara bertahap.

“Tahap pertama, dua minggu ke depan kita baru mengoperasikan 12 train set yang akan beroperasi dari jam 05.00 WIB sampai dengan jam 20.00 WIB. Setelah itu tambah lagi 14 train set,” jelasnya.

“Dua minggu kemudian ditambah lagi 16 train set, dan terakhir 27 train set. Nantinya kurang lebih sehari ada 467 perjalanan kereta api Jakarta-Bekasi, Jakarta-Cibubur,” sambungnya Risal.

Sementara, waktu tunggu atau headway untuk stasiun yang ada di ujung perjalanan sepert Stasiun Harjamukti, Cibubur dan Stasiun Jatimulya, Bekasi sekitar 20 menit. Sedangkan, untuk stasiun ke stasiun di dalam kota, headway-nya sekitar 10 menit.

Diresmikan Presiden Jokowi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan moda transportasi LRT Jabodebek di Stasiun LRT Cawang, Jakarta Timur. Presiden menyebut, LRT sepanjang 41,2 kilometer tersebut dibangun dengan menghabiskan anggaran Rp32,6 triliun.

LRT Jabodebe. (Foto: Ist/Dok Kemenhub RI)

“Hari ini, Alhamdulillah LRT sudah siap dioperasikan, baik yang di Harjamukti, Cibubur, dan dari Bekasi ke Jakarta sepanjang 41,2 kilometer, yang pembangunannya menghabiskan anggaran sebesar Rp32,6 triliun,” kata Jokowi.

Kehadiran LRT ini melengkapi moda transportasi massal lainnya yang dibangun oleh pemerintah di Ibu Kota dan sekitarnya, setelah Moda Raya Terpadu (MRT), Kereta Rel Listrik (KRL), TransJakarta, dan Kereta Bandara.

Jokowi berharap, dengan hadirnya moda-moda transportasi massal tersebut, masyarakat akan beralih dari transportasi pribadi ke transportasi massal sehingga bisa mengurangi kemacetan di Jakarta dan sekitarnya.

Rute LRT Jabodebek

LRT Jabodebek memiliki 18 stasiun dalam dua rute pelayanan, yakni Cibubur Line dan Bekasi Line.

Cibubur Line melayani perjalanan dari Stasiun Harjamukti, Depok, Jawa Barat, menuju Stasiun Stasiun Dukuh Atas di Jakarta, dan melintasi 12 stasiun pemberhentian dengan jarak tempuh 24,3 kilometer.

Sementara, Bekasi Line melayani perjalanan dari Stasin Jatimulya, Kabupaten Bekasi, menuju Stasiun Dukuh Atas dan melintasi 14 stasiun pemberhentian dengan jarak tempuh 27,3 kilometer.

“Kita harapkan masyarakat beralih ke LRT, baik dari Cibubur dan sekitarnya, maupun Bekasi dan sekitarnya, sehingga kemacetan di jalan bisa kita hindari dan juga polusi bisa dikurangi,” imbuh Jokowi.