JAKARTA, Eranasional.com – Menteri BUMN Erick Thohir mengangkat eks politisi PSI Tsamara Amany jadi staf khususnya.

Erick beralasan, pengangkatan Tsamara memperlengkap komposisi perempuan di Kementerian BUMN yang dipimpinnya.

“Komposisi jumlah perempuan harus ditambah, ya saya tambah,” kata Erick Thohir saat ditemui di Grha Pertamina, Jakarta, Rabu, 13 Desember 2023.

Selain itu, kata Erick lagi, peran Tsamara sangat dibutuhkan Kementerian BUMN, yaitu menjadi jembatan bagi suara anak muda. Dia menyebut, salah satu isu yang fokus dibahas dengan Tsamara yakni kesehatan mental atau mental health.

Diungkapkannya, Tsamara nantinya akan fokus pada kebijakan publik terkait dengan mental health.

Menurut Erick, saat ini 70 persen generasi muda Indonesia terindikasi mengalami mental health.

“Pertimbangannya public policy, kita perlu juga suara anak muda untuk menjadi jembatan. Salah satu diskusi saya dengan Tsamara tentang mental health, bahwa 70 persen generasi muda itu ada indikasi mental health,” kata dia.

Diskusi mengenai mental health tersebut telah mendorong Erick untuk membuat seminar khusus terkait kesehatan mental bagi pegawai Kementerian BUMN maupun perusahaan pelat merah.

Katanya, seminar yang sempat diadakan di Djakarta Theater pada Oktober 2023 lalu itu berjalan baik, dan perlu untuk terus ditindaklanjuti mengenai isu kesehatan mental.

“Jadi dengan inspirasi itu, akhirnya kita terapkan, dan ternyata waktu kita bikin di Djakarta Theater responnya luar biasa, dan isu mental health ini sepertinya tidak hanya dialami anak muda,” pungkas Erick. (*)