Jakarta, ERANASIONAL.COM – Calon Wakil Presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka berapa kali menyebut Tom Lembong saat debat Cawapres, Minggu 21 Januari 2024.

Hal itu berawal cawapres dari nomor urut 2 itu menanyakan soal LFP (lithium ferro-phosphate) ke cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar (Cak Imin).

Menurut Gibran, ini sering digaungkan Tom Lembong.

Lantas siapakah Tom Lembong yang namanya dibawa saat Debat Cawapres 2024 pada Minggu, 21 Januari 2024.

Tom Lembong merupakan Mantan Menteri Perdagangan dan Kepala BKPM. Kini dirinya menjabat sebagai Komisaris Ancol.

Berikut Biodata Tom Lembong yang disebut Gibran di debat Cawapres 2024:

Pria dengan nama lengkap Thomas Trikasih Lembong ini merupakan pengusaha dan investor yang pernah ditunjuk sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) periode 2016-2019.