Jakarta, ERANASIONAL.COM – Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menyampaikan pidato menanggapi hasil hitung cepat Pilpres 2024, di Istora Senayan, Jakarta, Rabu 14 Februari 2024.
Dimana, semua lembaga survei menempatkan dirinya dan Gibran Rakabuming Raka sebagai pemenang.
Bahkan dengan jarak yang cukup jauh dengan Paslon 01 dan juga Paslon 03.
Di hadapan pendukungnya, Prabowo menyampaikan kemenangan quick count untuk seluruh masyarakat Indonesia.
“Jangan sombong dan selalu rendah hati dengan hasil ini,”pesan Prabowo disambut gemuruh ribuan pendukungnya.
Selain itu Prabowo juga meminta kepada pendukungnya untuk tidak perlu efouria berlebihan.
“Jangan menghujat Paslon 01 dan 03, dan juga jangan menghujat pendukungnya, karena kita semua bersaudara,”ingatnya.
Diketahui dari hampir 30 Lembaga Survei yang ada di tanah air semuanya menempatkan Paslon 02 Prabowo-Gibran sebagai pemenang dibanding Paslon lainnya. (*)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan