Jakarta, ERANASIONAL.COM – Imbas bencana banjir di sejumlah daerah akibat tingginya curah hujan, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat waspada cuaca ekstrem selama sepekan ke depan.
Potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai kilat dan angin kencang, diperkirakan terjadi di sebagian wilayah Indonesia hingga 18 Maret 2024.
BMKG mengimbau, peningkatan curah hujan hingga kategori lebat, dapat memicu dampak bencana hidrometeorologi; seperti, banjir, badai, longsor, ataupun gelombang dingin.
Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati mengatakan, daerah yang berstatus siaga cuaca ekstrem adalah Pulau Jawa, Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat, dan Pulau Nusa Tenggara.
“Dari pantauan kami ada bibiit siklou, itu di samudera Hindia. Ada tiga bibit Siklou yang berpotensi menimbulkan gelombang tinggi,”ujarnya, Jumat 15 Maret 2024.
Sementara untuk cuaca yang ekstrem secara tidak langsung kata Dwi, adalah pembentukan awan-awan yang akhirnya menimbulkan hujan dan cuaca ekstrem. []
Tinggalkan Balasan