Jakarta, ERANASIONAL.COM – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif kabarnya akan diganti oleh Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia.

Namun Arifin tak banyak berkomentar ihwal isu yang beredar bahwa posisinya akan digantikan.

Arifin meminta kepada publik untuk menunggu terkait kebenaran adanya perombakan Kabinet Indonesia Maju tersebut.

“Ya, tunggu aja,” kata Arifin di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu 31 Juli 2024.

Ia juga tak membantah dan membenarkan rumor tersebut.

Sebelumnya, Anggota Komisi VII DPR RI Mulyanto meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak melakukan pergantian posisi Menteri ESDM.

Menurut dia, jelang berakhirnya masa pemerintahan, Presiden Jokowi sebaiknya tak perlu melakukan perombakan atau reshuffle Kabinet Indonesia Maju.

“Itu langkah bongkar-pasang yang kurang tepat. Apa yang bisa diharapkan dari menteri baru secara struktural dalam waktu kurang dari dua bulan. Pembahasan dengan DPR juga hanya tinggal satu masa sidang lagi,” kata Mulyanto dalam keterangannya, dikutip dari Kompas TV Rabu 31 Juli 2024.

Sementara, Bahlil menepis isu rotasi dirinya yang akan menjabat sebagai Menteri ESDM menggantikan Arifin Tasrif.

“Lagi banyak kerjaan di Kementerian Investasi saya,” kata Bahlil ditemui di kantornya di Jakarta, Selasa, seperti dikutip dari Antara. []