Jakarta, ERANASIONAL.COM – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengaku kini tengah mengumpulkan barang bukti untuk menindaklanjuti foto viral Wali Kota Medan Bobby Nasution yang menggunakan jet pribadi bersama istrinya Kahiyang Ayu.
“Yang jelas terkait subjek saudara B ini masih dikumpulkan bahan-bahannya dari Direktorat Gratifikasi,” ujar Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika Sugiarto, dikutip dari CNNIndonesia, Kamis, 5 September 2024.
Tessa belum bisa memastikan apakah Bobby akan diundang untuk menjalani klarifikasi secara langsung di Kantor KPK atau tidak.
Namun, ia mengatakan proses klarifikasi bisa dilakukan dengan banyak cara terhadap pejabat yang juga menantu Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) itu.
“Bisa diundang, datang ke sini atau seandainya posisinya di luar kita bisa melalui zoom karena sekarang era digital lebih mudah dan tidak memakan biaya yang tidak terlalu banyak,” kata Tessa.
Pensiunan Polri ini menjelaskan, proses di Direktorat Gratifikasi merupakan bagian dari pencegahan tindak pidana korupsi (tipikor), bukan penindakan.
“Bagi saudara B ya kami mengapresiasi apabila sudah ada klarifikasi dan mungkin nanti Direktorat Gratifikasi akan ada yang menghubungi untuk menindaklanjuti,” kata Tessa.
Sebagai infformasi, Bobby menjadi sorotan setelah foto bersama sang istri Kahiyang Ayu naik jet pribadi viral di media sosial.
Tinggalkan Balasan