Jakarta, ERANASIONAL.COM – Pemerintah mulai pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) akan dimulai besok, Senin (6/1/2025). Makan Bergizi Gratis akan dimulai di 190 titik yang tersebar di 26 provinsi.

“Kita bersyukur, tidak menunggu 100 hari atau tepat hari ke-78 Bapak Prabowo menjadi Presiden, program Makan Bergizi Gratis dimulai,” kata Kepala Komunikasi Kepresidenan RI Hasan Nasbi dalam siaran pers yang diterima, dikutip dari ANTARA, Minggu (5/12/2025).

Hasan mengatakan, hal tersebut merupakan tonggak bersejarah bagi bangsa Indonesia, yang mana untuk pertama kalinya melaksanakan program pemenuhan gizi berskala nasional untuk balita, anak-anak sekolah, santri, ibu hamil, dan menyusui.

Hasan mengungkapkan informasi dari Badan Gizi Nasional (BGN), tercatat 190 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau Dapur Makan Bergizi Gratis yang siap beroperasi.