Jakarta, ERANASIONAL.COM – Sebanyak 84 warga negara Indonesia (WNI) korban online scam diserahkan Myanmar ke Thailand pada Kamis (27/2/2025).
Diketahui, jumlah itu terdiri dari 70 laki-laki dan 14 perempuan. Mereka menyeberang dari Myawaddy ke kota di Thailand, Mae Sot sekitar pukul 17.00 waktu setempat.
Junta Myanmar juga mengonfirmasi puluhan WNI itu diserahkan ke Thailand, tanpa memberi komentar lebih jauh.
Salah satu pejabat Thailand mengatakan para WNI itu melewati pemeriksaan di imigrasi Thailand barulah diserahkan ke Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI).
“Mereka sedang menuju Bangkok,” kata pejabat itu, dikutip AFP.
Jika para WNI tiba di Bangkok pada Kamis malam mereka kemungkinan akan diterbangkan ke Indonesia keesokan harinya.
Lebih lanjut, pejabat itu mengatakan para WNI dibebaskan dari pusat scam siber ilegal di perbatasan Thailand-Myanmar.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan