ERANASIONAL, KULINER – Daun singkong adalah bahan masakan yang cukup dikenal di masyarakat.

Daun singkong biasa disajikan dalam bentuk tumisan dan berkuah. Sebut saja seperti gulai daun singkong, bahkan rolade tahu daun singkong.

Daun singkong cenderung memiliki rasa yang pahit. Namun dengan pengolahan yang tepat, rasa pahit bisa dinetralisir.

Olahan daun singkong ini cenderung mudah dan cepat dibuat. Sehingga cocok menjadi sajian berbuka puasa bagi yang sibuk dan tak punya banyak waktu untuk memasak.

Dilansir Eranasional.com dari berbagai sumber, berikut resep tumis daun singkong masak teri.

Bahan-bahan

6 butir bawang merah

2 siung bawang putih

5 buah cabai merah

2 lembar daun salam

secukupnya garam dan gula

1 ikat daun singkong, rebus sebentar lalu dipotong-potong.

150 gram teri nasi

3 ikat kacang panjang, potong selebar 3 cm

2 papan petai, belah dua

2 gelas santan (1/2 butir kelapa)

Halaman:

Sumber: Berbagai Sumber

Cara membuat

1. Haluskan bawang merah, bawang putih, dan cabai merah lalu tumis hingga harum.

2. Tambahkan daun salam, tunggu layu lalu tuang santan. Aduk sampai mendidih.

3. Tambahkan daun singkong dan ikan teri. Biarkan daun singkong sampai setengah matang.

4. Masukkan kacang panjang dan petai, bumbui dengan garam dan gula secukupnya. Koreksi rasa, masak di atas api kecil hingga matang.

5. Sajikan selagi hangat sebagai menu berbuka puasa di rumah.

Tips

1. Pilih daun singkong yang masih muda agar cepat empuk dan lebih lembut.

2. Saat direbus, tambahkan garam agar menetralisir rasa pahit pada daun singkong.

Itulah resep tumis daun singkong masak teri yang bisa dipraktikkan di rumah sebagai menu berbuka puasa.***