ERANASIONAL.COM- Persatuan Seluruh Sepakbola Indonesia (PSSI), memohon kepada pemerintah Indonesia agar mengizinkan Liga 1 2022/2023 dapat bergulir kembali.
Bahkan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menegaskan PSSI siap mengikuti arahan pemerintah untuk kelanjutan Liga 1 2022/2023, termasuk soal format.
“Saya mohon agar segera. Kami sudah memaksimalkan semuanya,” kata Iriawan di Jakarta, Selasa (8/11).
Menurutnya hal terpenting sehingga ia memohon agar Liga 1 kembali bergulir karena banyak orang yang menggantungkan hidup dari kompetisi ini.
“Kasihan mereka kalau kompetisi berhenti. Pemain, karyawan, kit man, pedagang UMKM, benar-benar kesusahan,”ungkapnya.
Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI) juga sudah mengungkapkan keluhannya atas kelanjutan kompetisi saat mengunjungi Kantor PSSI, Jakarta, Selasa 8 November 2022.
Menurut Presiden APPI, Andritany Ardhiyasa, liga di Indonesia berkaitan langsung dengan hidup pemain.
“Ini menyangkut hidup para pemain. Kalau kondisi saat ini terus berlanjut [liga tidak berjalan] akan menjadi masalah baru. Kami juga sudah menyerahkan surat,” kata Andritany dalam laman PSSI, Rabu (9/11).
Sebenarnya LIB sudah memiliki tiga opsi tanggal dalam memulai lagi kompetisi, yakni 18 November, 25 November dan 2 Desember 2022.
LIB bahkan menargetkan liga selesai pada 16 April tahun depan guna memberikan ruang untuk pelaksanaan Piala Dunia U-20 yang dimulai pada Mei 2023.
LIB berharap kepastian izin Liga 1 dari pemerintah bisa didapatkan sebelum Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa PT LIB di Jakarta pada 15 November 2022.
Tinggalkan Balasan