Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani (Foto/Istimewa).

JAKARTA, Eranasional.com – Partai Gerindra akan merayakan puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-15 pada 6 Februari 2023 mendatang. Pada perayaan tersebut, Gerindra akan fokus pada konsolidasi internal partai. Perayaannya juga akan dilakukan secara sederhana.

“Pak Prabowo meminta perayaan ulang tahun Partai Gerinda yang ke-15 tetap dilaksanakan secara hikmat. Namun beliau meminta tidak foya-foya, tidak hura-hura, tetap tidak mengurangi makna kesederhanaan sebagai bentuk keprihatinan,” ujar Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin (16/1/2023).

Muzani menyampaikan, belakangan ini Indonesia banyak dilanda bencana alam. Karenanya, Prabowo meminta perayaan HUT Gerindra dilakukan secara sederhana untuk menghormati para korban.

“Mudah-mudahan syukuran ini bisa menambah kekuatan kami pada masa-masa mendatang,” kata Muzani.

Hingga saat ini juga belum ada rencana mengundang pihak eksternal pada perayaan HUT Gerindra.

“Kita akan fokus pada konsolidasi internal, konsolidasi dari kekuatan yang kami miliki, konsolidasi dari struktur yang kami miliki, karena itu mungkin kami akan merayakan dalam bentuk yang sederhana,” jelasnya.

Terkait kemungkinan akan dilakukannya deklarasi calon presiden dan wakil presiden dari koalisi antara Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dalam perayaan HUT Gerinda tersebut, Muzani belum bisa memastikan.

“Kita sedang mendiskusikan tentang bagaimana makna sederhana dan khidmat itu dengan Ketua Umum Partai Gerindra. Pada waktunya nanti akan diumumkan (capres-cawapres),” ujar Muzani.