JAKARTA, Eranasional.com – Dua menteri Kabinet Indonesia Maju, Erick Thohir (Menteri BUMN) dan Zainudin Amali (Menteri Pemuda dan Olahraga/Menpora) terpilih sebagai Ketua Umum dan Wakil Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI). Zainudin Amali telah mengajukan mundur dari kursi menteri kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Lalu, bagaimana dengan Erick Thohir?
Wakil Presiden Ma’ruf Amin menyatakan tidak mempermasalahkan jika Erick Thohir merangkap jabatan sebagai Ketua Umum PSSI. Sebab, banyak menteri yang juga merangkap jabatan.
“Kalau seorang menteri rangkap jabatan, misalnya sekarang Pak Erick Thohir merangkap di PSSI, dia bukan satu-satunya. Banyak menteri yang rangkap jabatan, dan tidak masalah,” kata Ma’ruf Amin di sela-sela menghadiri Sidang Senat Terbuka pengukuhan Guru Besar UIN Syarif Hidayatullah, Tangerang Selatan, Rabu (22/2/2023).
Dia menilai, sejauh ini menteri yang merangkap jabatan tidak memiliki masalah dalam kinerjanya, terutama menteri yang rangkap jabatan dalam bidang olahraga. Justru kebalikannya, memberikan prestasi.
“Selama ini banyak yang rangkap jabatan, banyak menteri yang jadi ketua. Justru mendongkrak memberikan prestasi pada cabang olahraga yang dipimpinnya,” ujar Ma’ruf Amin.
Meski begitu, boleh tidaknya rangkap jabatan, menteri yang bersangkutan harus mendapat izin dari Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dia menyebut, selama ini Jokowi mengizinkan menteri merangkap jabatan.
“Tergantung keputusan presiden, diizinkan atau tidak,” pungkasnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir terpilih sebagai Ketua Umum PSSI. Erick terpilih melalui Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI 2023 yang digelar di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis (16/2/2023).
Dalam pemilihan secara voting, Erick berhasil mengalahkan kompetitornya yaitu La Nyalla Mattalitti, Doni Setiabudi, dan Arif Wicaksono. Satu kandidat lainnya, Fary Djemi Francis, mengundurkan diri dari pencalonan.
Sebanyak 86 pemilik suara memiliki hak untuk menyalurkan suaranya dalam pemilihan Ketua Umum PSSI baru untuk periode empat tahun ke depan.
Hasil akhir perhitungan, Erick Thohir mendapatkan total 64 suara, La Nyalla Mattalitti 22 suara. Dengan hasil ini Erick Thohir berhak menggantikan Ketua Umum PSSI sebelumnya Mohammad Iriawan alias Iwan Bule.
Tinggalkan Balasan