JAKARTA, Eranasional.com – Maskapai Lion Air mengumumkan periode 13–30 April 2023 menyediakan 1.507.860 kursi penerbangan domestik. Ketersediaan kursi tersebut disiapkan untuk memenuhi kebutuhan permintaan pasar musim liburan dan Lebaran.
Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro mengatakan untuk mengakomodasi peningkatan permintaan ini, Lion Air meningkatkan jumlah penerbangan dan menyediakan lebih banyak kursi.
“Hal ini dilakukan agar dapat memberikan kesempatan bagi lebih banyak orang untuk dapat terbang ke tempat yang mereka inginkan,” ujar Danang, Selasa (11//4/2023).
Adapun 1,5 juta kursi tersebut terdiri dari enerbangan regular 1.360.800 kursi dan penerbangan tambahan 147.060 kursi.
Untuk penambahan frekuensi terbang (extra flight) pada rute :
- Padang – Batam -Padang (7.740 kursi)
- Pekanbaru – Batam-Pekanbaru (7.740 kursi)
- Batam – Palembang – Batam (7.740 kursi)
- Jakarta – Palembang –Jakarta ( 7.740 kursi)
- Palembang – Surabaya – Palembang ( 7.740 kursi)
- Surabaya – Balikpapan –Surabaya ( 7.740 kursi)
- Surabaya – Palangkaraya – Surabaya (7.740 kursi)
- Surabaya – Tarakan – Surabaya (7.740 kursi)
- Kualanamu – Yogyakarta – Kualanamu (7.740 kursi)
- Balikpapan – Yogyakarta – Balikpapan (7.740 kursi)
- Banjarmasin – Yogyakarta – Banjarmasin (15.480 kursi)
- Balikpapan – Semarang – Balikpapan ( 7.740 kursi)
- Banjarmasin – Semarang – Banjarmasin (7.740 kursi)
- Makassar – Yogyakarta – Makassar ( 7.740 kursi)
- Makassar – Balikpapan – Makassar (7.740 kursi)
- Makassar – Semarang – Makassar (7.740 kursi)
- Makassar – Surabaya – Makassar (7.740 kursi)
- Makassar – Tarakan –Makasar (7.740 kursi)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan