Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua. (Foto: Dok. OPM)

YAHUKIMO, Eranasional.com – Polisi tangkap satu anggota KKB berinisial KB di Yahukimo, Papua Pegunungan.

KB adalah salah satu anggota KKB yang terlibat dalam kasus penembakan anggota Brimob pada November 2022 lalu.

“Satu anggota KKB ditangkap, dia terlibat dalam penembakan anggota Brimob pada 7 November 2023 lalu,”kata Kabid Humas Polda Papua, Kombes Ignatis Benny Adi Prabowo, Rabu (31/5/2023).

KB ditangkap di Perumahan Eselon 4, Distrik Dekai, Yahukimo pada Rabu (31/5) .

Dia ditangkap saat sedang bersembunyi di rumah yang diduga tempat persembunyiak KKB di Yahukimo.

Penggerebekan itu bermula dari penangkapan pentolan KKB KOPI Tua yang terlebih dahulu ditangkap.

Dari tempat persembunyiannya, polisi menyita satu buah anak panah, busur, celana berwarna loreng, dua parang dan tiga kalung.

“Polisi menyita beberapa barang pelaku saat proses penangkapan,”jelasnya.

Pelaku sudah dibaw ke Polres Yahukimo untuk proses penyidikan.

Pihak kepolisian akan melakukan pengembangan terhadap KB untuk mengetahui keberadaan pelaku lain berkaitan dengan kasus kriminal di wilayah hukum Polres Yahukimo.