Seperti Wakil Ketua Umum MUI, Anwar Abbas, kata Asmuni ajaran MPTTI sesat. Dalam ajarannya MPTTI menyebutkan bahwa Nabi Muhammad adalah Allah SWT sehingga ajaran itu harus ditentang.
“Karena begini, orang itu mengajarkan ajaran sesat. Ajarkan Nabi Muhammad itu Allah. Ini sangat tidak benar,” tegasnya.
Selain itu, Asmuni mengungkapkan, MPTTI hendak menggelar Ratib Seribe tingkat Asean ke VII pada tanggal 13-15 Maret lalu di Sumatera Utara. Katanya, kegiatan itu dapat membuat gaduh di masyarakat. Sebab, nantinya soal penafsiran tentang Muhammad adalah Allah akan disampaikan di dalam kegiatan tersebut. Sehingga MUI Sumut meminta kepada Gubernur Sumut, Kodam I/BB, dan Polda Sumut untuk menghentikan acara itu.
“Tanggal 13, 14, 15 Maret lalu sebelum bulan puasa, mereka mengadakan kegiatan di Sumatera Utara, tingkat ASEAN ke-7. Kami buat surat ke Gubernur, Kodam, dan ke Polda,” jelasnya.
“Sebelum itu kami sudah menyurati MUI Pusat supaya MUI Pusat menyetujui bahwa kami tidak setuju karena akan membawa kegaduhan. Soal penafsiran tadi,” jelas Asmani.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan