FIFA cek Jakarta Internasional Stadion. (Foto: Istimewa)

“Ini yang saya dengar, tapi harus dikonfirmasi Minggu depan. Akses ke tol dari pihak Jasa Marga, BUMN membantu. Tentu akses-akses ini jadi catatan FIFA,” ujarnya.

Kata Erick, pihaknya sedari awal persoalan akses yang menjadi masalah di stadion JIS.

Kendati demikian dengan waktu 100 hari menuju pembukaan semua bisa disiapkan.

“Ya, harus dipastikan akses JIS siap. Memang ini yang saya bilang ada risiko, karena ini 100 hari lagi, tapi ya kita harus coba maksimalkan,” ujar Erick.

Tak hanya JIS, stadion di Bandung, Solo, dan Surabaya juga diinspeksi FIFA dalam kurun tiga hari belakangan.

Dari inspeksi tersebut, kata Erick, FIFA menyoroti soal rumput stadion dan lapangan latihan agar mendapat perbaikan.

“Masalah lapangan, ya memang dilihat dari catatan FIFA ini semua soal rumput. Jadi karena kan, kembali yang saya bilang, ketika U-20 lolos, terus dipakai lagi rumputnya enggak mungkin enggak rusak,” ucap Erick.