“Sampai hari ini kita terus mencari keberadaan Pak Menteri, karena sampai detik ini kita belum ada kabar mengenai keberadaan Pak Menteri,” kata Harvick di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (3/10/2023).
Lanjut Harvick, adapun informasi terakhir yang diterimanya, Mentan Yasin Limpo berada di Spanyol. Ketika itu, sang Menteri bersama sejumlah pejabat eleson Kementerian Pertanian (Kementan) melakukan kunjungan kerja ke negara Matador tersebut. Namun, akhirnya rombongan pejabat eselon Kementan terpisah dari Syahrul Yasin Limpo.
“Eselon satu yang ikut tiga orang, ada juga pejabat eselon dua yang ikut kunjungan Pak Menteri, dan beberapa staf,” ungkapnya.
Dia jelaskan, begitu waktunya kembali ke Indonesia, Syahrul Yasin Limpo hilang, tidak bareng dengan pejabat Kementan lainnya alias terpisah.
Apakah mungkin Yasin Limpo melarikan diri untuk menghindari kasus dugaan korupsi di Kementan yang sedang diselidiki KPK, Harvick dengan tegas mengatakan tidak.
“Insya Allah sih enggak. Mudah-mudahan kita doakan bersama-sama agar bisa selesai,” ucap Harvick.
Ia sendiri mengaku terakhir berkomunikasi dengan Mentan Syahrul Yasin Limpo sebelum melakukan kunjungan ke Spanyol.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan