“Di November Prabowo ada kenaikan sebesar 2,3 persen. Sementara Pak Ganjar ada fluktuasi,”kata Hanta Yuda, Jumat 10 November 2023.
“Tapi terakhir di September ke November ada penurunan dari 37 jadi 31 persen. Ada turun 6 persen untuk Ganjar,” sambungnya.
Sementara untuk Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar fluktuatif.
Tapi tren Juli, September November terkini naik cukup tajam.
“Dari simulasi ini, Anies-Muhaimin alami kenaikan 5,8 persen. Di dua bulan terakhir,” jelas dia.
Sebelumnya, Survei Populi Center juga menunjukkan elektabilitas pasangan Prabowo-Gibran unggul ketimbang dua pasangan lain.
Survei Populi yang digelar pada 29 Oktober-5 November 2023 itu menunjukkan sebesar 43,1 persen publik memilih pasangan Prabowo-Gibran.
Kemudian Ganjar-Mahfud di urutan kedua sebesar 23 persen dan pasangan Anies-Muhaimin di posisi buncit sebesar 22,3 persen. (*)
Tinggalkan Balasan