Jakarta, ERANASIONAL.COM – Jasa Marga mencatat terjadi peningkatan volume lalu lintas di sejumlah ruas tol area Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi (Jabotabek) dan Jawa Barat pada 10 & 11 April 2024 atau pada H+1 & H+2 Idulfitri 1445 H.
Marketing and Communication Department Head Jasa Marga Metropolitan Tollroad Panji Satriya menjelaskan, kepadatan lalu lintas tercatat pada beberapa titik seperti di ruas tol Jakarta Bogor dan Ciawi (Jagorawi), Jakarta Outer Ring Road (JORR), dan Padaleunyi.
“Jasa Marga kembali mencatatkan peningkatan lalu lintas di Ruas Tol area Jabotabek dan Jawa Barat pada Hari Pertama dan Hari Kedua Perayaan Idul Fitri 1445 H atau 10 & 11 April 2024,” kata Panji dalam siaran pers, Jumat (12/4/2024).
Panji menjelaskan, ruas tol Jagorawi terpantau terjadi peningkatan volume lalu lintas pada Gerbang Tol (GT) Ciawi 1 dan Ciawi 2. Dengan rincian, pada GT Ciawi 1 sebanyak 81.753 kendaraan atau lebih tinggi 27,73% dibandingkan lalu lintas normal sebanyak 64.005 kendaraan.
Sedangkan arah sebaliknya yakni Puncak menuju Jakarta yang melalui GT Ciawi 2 sebanyak 65.452 kendaraan atau lebih tinggi 7,77% dibandingkan lalu lintas normal sebanyak 60.735 kendaraan.
Selanjutnya, peningkatan volume lalu lintas juga tercatat di arah Barat yakni ruas tol JORR melalui GT Cikunir 6, yang tercatat sebanyak 25.212 kendaraan melintas. Angka tersebut dilaporkan lebih tinggi 61,33% dibandingkan lalu lintas normal sebanyak 15.628 kendaraan.
Sementara itu, lalu lintas kendaraan di wilayah Jawa Barat juga tercatat mengalami kenaikan. Seperti lalu lintas menuju kota Bandung yang terpantau naik 5,27% menjadi 70.217 kendaraan melintasi GT Pasteur arah Kota Bandung yang pada periode yang sama tahun lalu sebanyak 66.416 kendaraan.
Lebih lanjut, lalu lintas kendaraan yang meninggalkan kota Bandung melalui GT Pasteur tercatat 62.370 kendaraan atau lebih tinggi 12,56% dibandingkan lalu lintas normal yang sebesar 55.408 kendaraan.
Tinggalkan Balasan