Jakarta, ERANASIONAL.COM – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) akan melakukan modifikasi cuaca ke langit Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur (Kaltim). Sebanyak 16 ton garam ditaburkan untuk mengendalikan potensi hujan berintensitas lebat di wilayah itu.

Dalam keterangannya, Kepala BMKG Dwikorita Karnawati, mengatakan IKN menjadi salah satu daerah di Kaltim yang berpotensi diguyur hujan dengan ketebalan antara 200-300 milimeter/bulan berdasarkan hasil analisa dasarian bulan Juni ini.

Sementara di saat yang bersamaan pengerjaan pembangunan sejumlah proyek strategis antara lain Bandara VVIP dan jalan tol di daerah setempat masih berlangsung dan harus cepat diselesaikan.

Oleh karena itu, kata dia, BMKG mencoba mengendalikan dengan penyemaian garam atau zat NaCl dalam rangkaian Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang berlangsung hingga 23 Juni 2024, dengan harapan hujan tidak menghambat proses pembangunan tersebut.