Purwakarta, ERANASIONAL.COM – PT Metro Pearl Indonesia (MPI) yang beralamat di Purwakarta, Jawa Barat diduga melakukan pungutan liar ke para pencari kerja.Sebuah sumber mengungkapkan untuk bisa diterima kerja di perusahaan yang memproduksi sepatu tersebut, para pencaker harus mengeluarkan budget antara Rp 10 hingga 15 juta ke oknum tertentu.
Belum lama ini, mereka yang diduga korban percaloan kerja di PT. Metro melapor ke Polres Purwakarta. Awalnya, pelapor hanya 3 orang, kini menjadi 7 orang.
Nampaknya, para korban berani melaporkan hal itu, lantaran mendapatkan dukungan dari Wabup Purwakarta, Abang Ijo Hapidin yang memang tengah gencar-gencarnya menyuarakan pemberantasan pungli tenaga kerja di Bumi Purwakarta.
Wakil Bupati Purwakarta, Abang Ijo Hapidin memastikan bahwa ia akan memantau secara kontinyu pengaduan-pengaduan masyarakat.

Tinggalkan Balasan