Bitcoin

Eranasional.com – Harga kripto hari ini naik 13,36%. Bitcoin menjadi yang paling banyak diperdagangkan, nilainya tembus Rp 621 juta.

Dikutip dari Coindesk, Selasa (1/3/2022), harga Bitcoin naik 13,91% pagi ini. Ethereum juga naik 10,70% ke Rp 41 juta.

Kripto lainnya, sepertia Dogecoin dan Shiba Inu juga naik pagi ini. Dogecoin naik 7,61% ke Rp 1.904 dan Shiba Inu naik 9,10% ke Rp 0,36.

Selain itu, kripto yang naik paling tinggi adalah UMA sebesar 47,94% ke Rp 107.121. Sedangkan koin ASIX melemah 3,77% ke Rp 0,05. Kemudian I-COIN naik 6% ke Rp 392.

Token kripto milik Anang Hermansyah, ASIX akan diperdagangkan di Indodax pada 3 Maret 2022. ASIX melantai di Indodax dengan token lainnya, yaitu VeChain (VET), Convex Finance (CVX), dan Kunci Koin (KUNCI).

Nah, itu rincian harga kripto hari ini. Sejumlah kripto populer menguat pada pagi ini.