Mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum bebas dari Lapas Sukamiskin, Bandung, Jawa Barat, Selasa (11/4/2023), setelah menjalani hukuman kasus korupsi proyek Wisma Atlet Hambalang. (Foto: Istimewa/ANTARA)

JAKARTA, Eranasional.com – Mantan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum akan bebas dari Lapas Sukamiskin, Bandung, Jawa Barat, Selasa (11/4) besok. Keluarga Anas di Blitar, Jawa Timur, akan menjemput Anas.

Adik kandung Anas, Anna Lutfi, mengaku dirinya bersama anggota keluarga dari Blitar telah berada di Bandung. Mereka akan menjemput Anas di Lapas Sukamiskin sesuai dengan jadwal kebebasan sang kakak.

“Saya sudah di Bandung ini. Saya yang mewakili keluarga dari Blitar. Sesuai rencana, besok itu Mas Anas keluar dari Lapas Sukamiskin pukul 14.00 WIB,” kata Anna Lutfi.

Begitu Anas keluar dari Lapas Sukamiskin, lanjut Lutfi, ada beberapa acara di Bandung yang akan dihadiri oleh Anas. Seperti buka bersama, tarawih dan agenda diskusi. Kemudian bergeser untuk sahur di Semarang dan baru ke Blitar sekitar pukul 21.00 WIB.

“Diperkirakan kami sampai di Blitar besok Rabu, sekitar pukul 13.00 WIB,” jelasnya.

Kata Anna, tidak ada pengawalan khusus kepada dirinya. Namun, dirinya selalu ditemani oleh rekan-rekan aktivis yang selama ini aktif menjalin komunikasi dengannya. Mereka berasal dari lintas organisasi, tidak hanya dari Korps Alumni HMI (KAHMI).