JAKARTA, Eranasional.com – Wakil Sekjen Partai Demokrat Jansen Sintidaoin menyatakan partainya tidak mempermasalahkan tidak diundang oleh PDIP di acara Bulan Bung Karno di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (24/6) kemarin.
“Saya kira sudah tepat dan jelas apa yang dikatakan Mas Hasto Kristiyanto (Sekjen PDIP). Acara kemarin merupakan konsolidasi PDIP di mana Mas Ganjar sebagai bakal capresnya. Jadi sudah tepat kalau kami tidak diundang,” kata Jansen, Minggu (25/6/2023).
Jansen menegaskan, sampai saat ini Partai Demokrat masih berada di Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang mengusung Anies Baswedan sebagai bakal capres.
Menurutnya, soal pertemuan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani, menurutnya tidak bisa dikaitkan dengan acara tersebut. Dia tidak menampik bila Demokrat akan melanjutkan komunikasi dengan PDIP.
“Terkait komunikasi antara Mas AHY dengan Mbak Puan yang kemarin sudah dimulai, ya terus berlanjut. Itu dua hal yang berbeda. Karena politik tidak selalu bicarakan yang sifatnya pragmatisme saja. Ada juga pembahasan soal kebangsaan, negara dan banyak hal lainnya,” ujarnya.
“Soal nanti mengalirnya sampai sejauh mana, ya mari bersama-sama kita lihat dan nantikan,” sambung Jansen.
Tinggalkan Balasan