Bakal capres Koalisi Pembaruan dan Persatuan (KPP) Anies Baswedan berpidato di acara Apel Siaga Nasdem di GBK, Senayan, Jakarta, Minggu (16/7/2023). (Foto: Instagram/Anies Baswedan)

JAKARTA, Eranasional.com – Bakal capres dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan hadir di acara Apel Siaga Partai Nasdem yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Minggu (16/7). Di kesempatan itu dia mendoakan masyarakat yang terjerat pinjaman online (pinjol).

Awal berpidato Anies mengatakan bahwa awan di sore hari ini melindungi ratusan orang dari panasnya terik matahari. Menurut dia, hal itu sebagai penanda keberkahan.

“Kita menyaksikan sore ini awan di atas sana melindungi kita dari panasnya sinar Matahari. Semoga menjadi penanda bahwa keberkahan, keridhoan mengiringi perjuangan kita sore ini,” kata Anies Baswedan di SUGBK, Senayan, Jakarta, Minggu (16/7).

Lalu, Anies mengatakan soal gagasan yang telah ia sampaikan berkali-kali harus diiringi dengan tawakal dan berserah diri. Kata dia, sebagai manusia dirinya hanya bisa berusaha dan memohon kepada Yang Maha Kuasa.

“Dalam berbagai kesempatan kami telah sampaikan apa yang menjadi gagasan, apa yang dicita-citakan, dengan arah menghadirkan keadilan. Tapi perlu kita ingat bahwa gagasan dan ikhtiar harus diiringi dengan berserah diri kepada Yang Maha Kuasa, kita memohon kepada Yang Maha Kuasa agar dimudahkan jalan perjuangan kita,” ucap Anies.

Dia pun mengajak masyarakat yang berkumpul di GBK Senayan berdoa kepada Allah SWT dan mengaminkan secara bersama-sama.

“Dengan semangat perubahan, dengan semangat menghadirkan keadilan, dengan semangat menjadikan persatuan sebagai kenyataan, kita gunakan kesempatan ini untuk sekaligus berdoa kepada Yang Maha Kuasa bahwa ikhtiar ini supaya diberikan jalan yang lempeng, apalagi sebagian dari kita baru saja kembali menunaikan ibadah haji,” ujarnya.

Berikut cuplikan doa Anies Baswedan mendoakan masyarakat yang terjerat pinjol.

“Ya Tuhan yang maha pengasih yang maha melepaskan dan maha pemberi kecukupan. Berikanlah kelapangan kepada kami yang sedang terhimpit utang, baik utang kepada bank, lembaga keuangan, pinjol (pinjaman online), bahkan renternir. Kami berlindung kepada Mu dari bingung dan sedih, dari lemah dan malam, dari lilitan utang, dari penipuan dan tindakan kesewenang-wenangan. Bukakan kami pintu rejeki yang tak kami duga-duga, dan bebaskan dari kebutuhan-kebutuhan hidup yang mendesak dan datang tiba-tiba”.