YOGYAKARTA, Eranasional.com – Bakal cawapres Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menyebut Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas (Gus Yaqut) banyak tingkah. Dia menyatakan enggan melayaninya.
Ketua Umum PKB itu mengatakannya saat menghadiri acara Silaturahmi Kebangsaan 1.000 kiai dan Bu Nyai di Pondok Pesantren Al Falahiyyah, Mlangi, Sleman, Yogyakarta, Rabu (11/10/2023).
“Wong NU terkenale gegeran, akhire ger-geran. Gus Yaqut biarin. Barno, biasa latihan jadi pimpinan ora usah direken (orang NU terkenalnya bikin ribut yang akhirnya lucuan-lucuan. Gus Yaqut biarin. Lagi latihan jadi pimpinan, enggak usah digubris),” kata Cak Imin.
Menurut Cak Imin, berbeda pendapat dan pilihan merupakan hal yang wajar. Karena itu dia tidak memusingkan perilaku Menag itu, karena menurutnya mayoritas ulama tetap dalam satu barisan politik.
“Insya Allah ijtima ulama, mayoritas ulama, kebanyakan ulama, tetap satu barisan dalam politik ahlussunah wal jamaah,” ucapnya.
Cak Imin menyatakan dirinya diberi wejangan oleh pengasuh Ponpes Daruttauhid Muhammad, Kedungsari, Purwosari, Thoifur Mawardi yaitu diingatkan tiga hal penting, salah satunya tidak perlu menyerang balik jika diserang orang.
“Justru harus kita puja dan jawab dengan baik orang itu. Kedua, kalau kamu niat mengabdi untuk Allah SWT, serahkan semua kerja keras kepada Gusti Allah,” tuturnya.
Sebelumnya, Menag Yaqut Cholil Qoumas saat menghadiri acara doa bersama umat Buddha ‘Wahana Negara Rahaja’di Hotel Alila, Solo, Jumat (29/9) lalu mengimbau kepada masyarakat agar tidak memilih pemimpin wajah ganteng dan cara bicaranya yang manis.
Yaqut juga meminta agar masyarakat melihat track record seorang calon pemimpin sebelum memilih orang itu. Namun, dia tidak menyebut sosok yang dimaksud dalam pernyataannya itu.
Sebab, menurut Yaqut, saat memilih pemimpin, publik harus bersikap rasional, bukan sekadar penampilan fisiknya. Karena itu, track record calon pemimpin penting untuk diperhatikan.
Belakangan, Gus Yaqut menegaskan dirinya tidak akan mencabut ucapanya itu
“Saya tidak mau mencabut pernyataan saya itu,” pungkasnya.
Tinggalkan Balasan