“Kami masih mencari mereka yang hilang,” kata Markos Melese, direktur badan penanggulangan bencana Zona Gofa.

“Banyak anak-anak yang memeluk jenazah, kehilangan seluruh keluarganya, termasuk ibu, ayah, saudara laki-laki, dan saudara perempuan akibat bencana ini,” tambahnya.

Diketahui tanah longsor kerap terjadi selama musim hujan di Ethiopia.

Hujan deras terjadi dimulai pada Juli dan diperkirakan berlangsung hingga pertengahan September mendatang.

Hingga saat ini upaya pencarian korban yang hilang masih terus berlangsung dengan harapan dapat menemukan lebih banyak orang yang selamat di tengah kondisi medan yang sulit. []