Papua, ERANASIONAL.COM – Organisasi Papua Merdeka (OPM) mengeluarkan pernyataan akan membebaskan Pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens yang disandera pada bulan ini.

“Kami berusaha kejar waktu, tapi ada gangguan, bulan ini, any time kami bisa bebaskan, kami kerja terus,” kata Juru Bicara TPNPB-OPM Sebby Sambom, Selasa 3 September 2024.

Dia tidak membeberkan mekanisme pembebasan. Dia mengaku tidak akan berkoordinasi dengan TNI-Polri.

Diketahui, Philip disandera pada 7 Februari 2023 sesaat setelah mendaratkan pesawat di lapangan terbang Paro, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan.

Saat peristiwa itu terjadi, pesawat yang dibawa Philip terbakar.

Setelahnya, TPNPB-OPM mengakui sebagai pihak di balik aksi pembakaran pesawat tersebut. Kelompok itu juga mengaku menyandera pilot pesawat.

Philip beberapa kali muncul dalam video yang disebarkan oleh OPM.

Selain itu, OPM juga beberapa kali menyatakan bakal membebaskan Philip.

Tepat sebulan lalu, OPM kembali merilis pernyataan yang menyatakan bakal membebaskan Philip.

Namun sampai saat ini realisasinya tidak terbukti. []