Setidaknya ada 8 indikator yang diambil untuk menentukan IPK Indonesia di tahun 2022. Berikut datanya:
1. World Justice Project – Rule of Law Index
Dalam hal ini, pejabat di eksekutif, legislatif, yudikatif, polisi dan TNI menggunakan jabatan untuk keuntungan pribadi
2. Political and Economic Risk Consultancy
Seberapa parah korupsi di negara tempat beroperasi?
3. Political Risk Service
Korupsi dalam sistem politik. Konflik kepentingan antara politisi dan pelaku usaha. Pembayaran ekstra atau suap untuk izin ekspor impor
4. Varieties of Democracy Project
Korupsi di eksekutif (eselon tertinggi hingga terendah), legislatif (suap untuk mempengaruhi pembuatan regulasi)
5. Bertelsmann Stiftung Transformation Index
Pejabat publik dituntut dan dihukum; Keberhasilan Pemerintah
memberantas korupsi
6. Economist Intelligence Unit – Country Risk Service
Prosedur yang jelas dan akuntabilitas dana publik; Penyalahgunaan sumberdaya publik; profesionalisme penyelenggara negara; Badan audit yang independent
7. IMD (Institute for Management Development) World Competitiveness Yearbook
Ada dan tidaknya korupsi dalam sistem politik
8. Global Insight Country Risk Ratings
Risiko individu atau perusahaan berhadapan dengan suap atau praktik korupsi lainnya untuk menjalankan bisnis
Tinggalkan Balasan