SBY bertemu Presiden Jokowi di istana Bogor. (Foto: Dok. Humas Kepresidenan)

JAKARTA, Eranasional.com – Mantan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menemui Jokowi di Istana Bogor, Senin 2 Oktober 2023.

Pertemuan kedua tokoh itu membahas berbagai persoalan di tanah air, termasuk Pemilu 2024.

Usai berbincang lama, Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat itu diantar Jokowi hingga ke mobilnya.

SBY terlihat keluar Istana pukul 17.44 WIB. Pertemuan antara SBY dan Jokowi berlangsung hampir satu jam.

Pertemuan SBY dan Jokowi kemungkinan terkait isu reshufle Menteri Kabinet Indonesia Maju.

Presiden Jokowi dikabarkan akan merombak kabinetnya pada hari ini, Rabu 4 Oktober 2023.