Berdasarkan pengalamannya membantu Jokowi selama 10 tahun, upaya untuk memajukan Indonesia tidak mudah dilakukan jika dilakukan dari awal.

“Yang ngomong-ngomong seperti itu hanya omong-omong, coba lakukan,” ucap Luhut.

Dengan keberlanjutan, kata Luhut, Indonesia akan terhindar dari jebakan middle income trap dan akan menjadi negara maju.

Sebenarnya, lanjut Luhut, dirinya sudah menawarkan opsi untuk melanjutkan program-program terkait hilirisasi hingga pembangunan infrastruktur strategis kepada semua pasangan capres-cawapres. Namun, hanya Prabowo yang memberikan respon positif terhadap tawarannya, dan menyatakan siap melanjutkan program pemerintahan Jokowi.

“Dia (Prabowo) bilang kepada saya, ‘Bang, ini harus dilakukan, harus diteruskan, karena ini program yang sangat baik sekali’,” kata Luhut menirukan perkataan Prabowo.

Melihat komitmen Prabowo tersebut, Luhut pun memutuskan mendukung Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024.

“Saya sekali lagi, Luhut Binsar Pandjaitan pilih Prabowo, karena menurut saya dia pilihan terbaik untuk presiden saat ini, dan itu akan membawa kemajuan Indonesia dan membawa keberlanjutan Indonesia,” pungkasnya. (*)