Jakarta, ERANASIONAL.COM – Program makan siang gratis yang merupakan program andalah capres-cawapres nomor urut 2, Prabowo-Gibran, masuk dalam APBN 2025.
Hal itu diungkapkan Menko Bidang Perekonomian sekaligus Ketua Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Airlangga Hartarto.
“Implementasi program makan siang dan susu gratis akan dilakukan secara bertahap,” kata Airlangga di kantornya di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Jumat, 24 Februari 2024.
Ketua Umum Partai Golkar ini menyebut, TKN mengestimasi program makan siang gratis akan menelan anggaran sebesar Rp400 triliun. Meski begitu, pemerintah tidak akan langsung menganggarkan dana sebesar itu untuk mewujudkan program makan siang gratis.
Katanya, Kebijakan Ekonomi Makro dan Pokok-pokok Kebijakan Fiskal (KEM-PPKF) sedang dibahas sebagai landasan APBN 2025.
Dibahas di Sidang Paripurna Kabinet
Sementara itu, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan, pada sidang paripurna, Senin ini belum dibahas secara detail program makan siang gratis dan susu gratis.
“Tadi, ada pembahasan soal program makan siang gratis. Karena waktunya cukup singkat, tidak dibahas secara detail,” kata AHY di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin, 26 Februari 2024.
Menurut dia, program unggulan Prabowo-Gibran itu tentu harus dihitung secara seksama sehingga bisa di-deliver dengan baik.
AHY menuturkan, ada 83 juta penerima program makan siang gratis dan susu gratis. Oleh karena itu, secara nominal diperlukan anggaran yang cukup besar dari pemerintah untuk program tersebut.
Tinggalkan Balasan