Jakarta, ERANASIONAL.COM – Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, terdapat sebanyak 14 proyek strategi nasional (PSN) masuk dalam pembiayaan swasta.

Hal itu diungkap Airlangga seusai rapat internal mengenai PSN dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan sejumlah menteri di antaranya Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri KLHK Siti Nurbaya, Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono, dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (18/3/2024).

Menurut Airlangga, 14 proyek ini akan dilakukan sepenuhnya oleh pihak swasta sehingga tidak membebankan APBN. Dia mengatakan, hal tersebut sudah disampaikan dan disetujui Presiden Jokowi.

“Tadi dilaporkan juga kepada Bapak Presiden, ada 14 PSN baru yang pembiayaannya murni dari swasta. Ini untuk menciptakan lapangan kerja dan tidak membutuhkan APBN dan ini disetujui Presiden,” ujarnya.

Salah satu dari proyek ini adalah pengembangan Pantai Indah Kapuk (PIK) Tropical Concept di Jakarta Utara.

“Untuk teknis, nanti akan disampaikan. Yang jelas seluruhnya nanti akan dikerjakan dan dibiayai oleh swasta,” pungkasnya.

Adapun rincian 14 PSN baru tersebut di antaranya:

1. Pengembangan Pantai Indah Kapuk Tropical Concept
2. Pengembangan Kawasan Industri Wiraraja Pulau Galang
3. Proyek North Hub Development Project Lepas Pantai Kalimantan Timur
4. Pengembangan Kawasan Industri Neo Energy Parimo Industrial Estate Sulawesi Tengah
5. Kawasan Industri Patimban Industrial Estate Subang
6. Pengembangan Kawasan Industri Giga Industrial Park, Sulawesi Tenggara
7. Pengembangan Kawasan Industri Kolaka Resource, Sulawesi Tenggara
8. Pengembangan Kawasan Industri Stargate Astra, Sulawesi Tenggara
9. Pengembangan Kawasan Pesisir Surabaya Water Front
10. Pengembangan Kawasan Neo Energy Morowali, Sulawesi Tengah
11. Pengembangan Kawasan Terpadu di Bumi Serpong Damai (BSD)
12. Pengembangan Kawasan Industri Toapaya Bintan, Riau
13. Pengembangan Jalan Tol di Section Harbour Road II Jakarta Utara
14. Pengembangan Jalan Tol Dalam Kota Bandung