Jakarta, ERANASIONAL.COM – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyatakan pemerintah tidak memiliki rencana untuk menaikkan harga jenis bahan bakar minyak (BBM) khusus penugasan (JBKP) Pertalite, meskipun penyalurannya bakal diperketat.

Di lain sisi, Airlangga mengatakan harga dari Pertamax disesuaikan dengan kondisi pasar.

“Tidak ada rencana kita naik, cuma harus jelas yang disubsidi Pertalite, sedangkan Pertamax disesuaikan dengan kondisi pasar,” ujar Airlangga saat ditemui di kantornya, Kamis (11/7/2024).

Selain itu, pemerintah juga tidak memiliki rencana untuk membatasi volume BBM. Namun, pemerintah memang tengah melakukan pembahasan terkait dengan revisi Peraturan Presiden Nomor 191 Tahun 2014 tentang Penyediaan, Pendistribusian dan Harga Jual Eceran Bahan Bakar Minyak.

Beleid tersebut bakal mengatur soal jenis kendaraan yang berhak mendapatkan Pertalite dan Solar agar penyaluran lebih tepat sasaran.

Selain itu, pemerintah saat ini juga tengah melakukan pembahasan untuk menurunkan kadar sulfur dalam BBM, sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas udara di DKI Jakarta.

“Kualitas udaranya sangat mengkhawatirkan bagi kesehatan, tentu langkah-langkah ini akan disiapkan pemerintah,” jelas dia.