Jakarta, ERANASIONAL.COM – Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto menyatakan bahwa partainya sangat terbuka untuk siapa pun yang ingin bergabung, termasuk jika Joko Widodo (Jokowi) bergabung.

“Oh kalau partai Gerindra terbuka,” kata Prabowo Subianto di Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (6/12) malam.

Dirinya tak ingin memaksa Jokowi bergabung saja dengan Partai Gerindra. Namun kalau Jokowi mau, Gerindra sangat terbuka menyambutnya.

Walaupun diketahui, PDIP sampai dengan saat ini belum mengeluarkan Surat Keputusan (SK) pemecatan Jokowi dari partai sekalipun elite mereka menyatakan Jokowi bukan kader mereka lagi.

“Tapi kita tentunya nggak bisa maksa beliau masuk,” ujarnya.

Prabowo juga mengatakan bahwa kedatangan Jokowi di kediamannya itu adalah merupakan bentuk kunjungan balasan pasca dirinya mengunjungi Jokowi di Solo pada hari Senin, 4 November 2024.

“Saya dengar Pak Jokowi ada di Jakarta. Saya undang makan gitu. Jadi saya pernah ke rumah beliau di Solo, saya undang sekarang ke Kertanegara,” jelasnya.

Ia juga mengatakan bahwa jamuan makan malam bersama Jokowi cukup beragam. Ada ayam goreng, sate dan sebagainya.

“Jadi kita makan malam. Ayam goreng dan macam-macam lah,” terangnya.

Prabowo enggan memberikan informasi apa pun yang menjadi perbincangan antara dirinya dengan Jokowi di kediamannya itu.

Ia hanya menegaskan jika pertemuannya itu merupakan kunjungan balasan sekaligus makan malam saja.

Hal ini juga dikonfirmasi oleh Jokowi. Ia mengaku kunjungannya ini merupakan silaturrahmi balasan sekaligus dirinya merasa kangen dengan Menteri Pertahanannya itu saat memimpin Kabinet Indonesia Maju di periode pemerintahan sebelumnya.

“Beliau bapak Presiden waktu ke Merauke kan kemudian mampir ke Solo, jadi pas saya ke Jakarta saya kunjungan balasan, karena kangen,” ujar Jokowi. []