PAPUA, Eranasional.com – Kapolda Papua, Irjen Pol Mathius D Fakhiri mengakui saat ini persenjataan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) bertambah.

Kini pihaknya mewaspadai kekuatan Egianus kogoya dan kawan-kawan itu.

“Kita konsen saat ini karena dia menambah persenjataan,”ujar Mathius, Minggu (30/4/2023) lalu.

Kata dia, senjata KKB bukan dari hasil beli namun merupakan hasil rampasan.

Dia pun memastikan senjata KKB bukan hasil dari pembelian.

“Hampir 90 persen senjata mereka hasil dari rampasan, jadi bukan beli. Sehingga kita menambah senjata lagi untuk menghadapi mereka,”tegasnya.

Dia berjanji tidak ingin ada aparatnya menjadi korban lagi.