ERANASIONAL.COM – Tidak ada aturan yang pasti soal kapan sebaginya mencuci rambut atau keramas. Hal ini tergantung dari kebiasaan masing-masing.
Kebanyakan orang mencuci rambut setiap dua hari sekali atau seminggu sekali.
Muncul pertanyaan, apa yang terjadi pada orang yang jarang mencuci rambutnya?
Menurut Steven Line, MD, seorang dokter kosmetik dan perwakilan America Cosmetic Association mengatakan, ada akibat baik dan buruk dari kebiasaan tidak keramas selama satu minggu.
Jawabannya, tergantung pada jenis rambut dan kondisi kulit kepala masing-masing.
“Secara umum, yang terbaik adalah mendengarkan rambut dan kulit kepala kita, dan mencuci rambut sesuai kebutuhan,” kata Line dikutip dari Best Life, Senin, 26 Februari 2024.
“Bagi Sebagian orang, itu mungkin setiap hari. Dan bagi yang lain, cukup seminggu sekali,” sambungnya.
Risiko tidak keramas seminggu?
Perlu diketahui, hal pertama yang mungkin akan rasakan jika tidak mencuci rambut selama satu minggu adalah rambut menjadi lebih berminyak.
“Jika kita tidak sering keramas, kulit kepala akan memiliki lebih banyak minyak alami,” jelas Steven Line.
Tinggalkan Balasan